DPRD Sulawesi Selatan - Efek Salju Emas
  • Jl. Urip Sumoharjo No.59 Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232

...

DPRDSULSELNEWS - Pimpinan dan Anggota Komisi III Dprd Prov. Bali melakukan Kunjungan Kerja terkait Konsultasi Pembentukan Ranperda Inisiatif Dewan Dan Pengelolaan APBD untuk Pembangunan Bendungan/Bendung/Waduk dan Irigasi serta hal-hal lainnya yang terkait tupoksi  Komisi III di Komisi D DPRD Prov. Sulsel Gedung Tower Lt.6 (selasa, 3 Desember 2019).

Pada kesempatan Pertemuan tersebut Pimpinan dan Anggota Komisi III Dprd Prov. Bali diterima Langsung oleh Anggota Komisi D H. Irwan dari Fraksi Nasdem dan Muchtar Mappatoba  dari Fraksi Gerindra.

Pada kesempatan tersebut turut hadir dari dinas dinas terkait pembangunan waduk diantaranya Dinas Sumber Daya Air, Cipta Karya dan Tata Ruang Prov. Sulsel, Balai Besar Sungai Pompengan Je'neberang dan Kabag Perundang-undangan setwan dprd sulsel surya darma thomas.

Dalam rapat tersebut Kepala bagian Perundang-undangan & Informasi mengatakan bahwa untuk perda yang dimaksud oleh DPRD Prov. Bali itu belum ada akan tetapi yang menyerupai atau mendekati itu ada 2 ranperda yang juga masuk dalam propemperda 2020. "terkait dengan ini bahwa untuk ranperda yang dimaksud untuk Sulsel itu belum ada seperti yang dikatakan tadi tapi ada yang mendekati yaitu ranperda sempadan jalan dan ranperda RT/RW terkait tata ruang wilayah Provinsi yang diusulkan di propemperda tahun 2020" kata Surya. "untuk Propemperda 2020 itu berjumlah 15 dan 6 diantaranya merupakan Ranperda Inisiatif DPRD Prov. Sulsel" tambahnya.

   
...
...