Jl. Urip Sumoharjo No.59 Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232
Jl. Urip Sumoharjo No.59 Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232
DPRDSULSEL - Badan anggaran (Banggar) DPRD Sulsel menggelar Rapat kerja yang dilaksanakan di ruang rapat lantai II Gedung DPRD Sulsel, Selasa, 23 Juli 2024.
Rapat Banggar DPRD Sulsel ini dipimpin oleh wakil ketua DPRD Sulsel, Ni'Matullah Erbe dihadiri sejumlah anggota Banggar DPRD Sulsel. Hadir juga Plt Sekda Pempriv Sulsel, Andi Darmawan Bintang dan sejumlah pimpinan OPD Pemprov Sulsel.
Rapat Banggar ini membahas tentang rancangan KUA dan PPAS TA 2025. Rapat Banggar juga menerima laporan hasil pembahasan di setiap Komisi DPRD Sulsel. Sebagian dari anggota Banggar DPRD Sulsel berharap OPD menyiapkan alokasi anggaran yang jelas.
Seperti yang ada di pendidikan, Anggota Komisi E, Selle Ks Dalle yang juga anggota Banggar DPRD Sulsel berharap Pemprov Sulsel fokus melalukan pembenahan untuk SMA/SMK yang mana menjadi wewenang Pemprov Sulsel.